JUMAT SEHAT PENUH KECERIAAN

SMK Negeri Dander terletak pada desa Sumbertlaseh yang berdekatan langsung dengan area persawahan. Kondisi geografis sekolah ini membuat udara disekitar menjadi sepoi-sepoi saat siang hari, sedangkan saat pagi hari akan terasa sejuk. Keberadaan sekolah yang jauh dari jalan raya besar, sangat menguntungkan bagi para insan yang bekerja di SMK N Dander. Udara yang masih bersih dan lingkungan yang asri sangat baik untuk menunjang Kesehatan. Hal ini dimanfaatkan dengan baik oleh bapak ibu guru serta tenaga kependidikan yang bekerja di SMK N Dander. Rutinitas sekolah yang sibuk dan padat, butuh pencerahan pikiran jiwa raga. Oleh karena itu, setiap jumat, sekolah ini mengadakan jumat sehat penuh keceriaan.

Kegiatan ini meliputi senam pagi, olahraga ringan dan permainan olahraga. Dalam pelaksanaannya guru dan tenaga kependidikan dilakukan secara bergantian, sebab masih masa pandemi covid 19 maka dibutuhkan fisik yang kuat, imun yang baik, dan iman kuat. Untuk memenuhi kebutuhan fisik yang kuat, maka dibutuhkan olahraga yang cukup. Salah satunya olahraga ringan hingga berat minimal satu kali dalam satu minggu. Bapak ibu guru dan tenaga kependidikan SMK N Dander mengadakan olahraga bersama di setiap jumat pagi.

Berdasarkan surat edaran dari pemerintah provinsi Jawa Timur, menganjurkan untuk semua instansi di provinsi Jawa Timur menyediakan waktu setiap jumat untuk berolahraga bersama di tempat kerja masing-masing. Hal ini untuk meningkatkan pola hidup sehat, khususnya dalam masa pandemi. Sekolah ini melaksanakan dengan jadwal yang disesuaikan dengan jumlah pegawai, untuk tetap mematuhi protokol kesehatan. Dengan memakai masker, tidak menimbulkan kerumunan masa, menjaga jarak, dan menerapkan pola hidup yang sehat.

Kegiatan jumat sehat penuh keceriaan dilakukan setiap hari jumat dimulai pukul 06.00 pagi. Kegiatan diawali dengan olahraga ringan pemanasan untuk mengerakan otot-otot yang kaku setelah beberapa hari bekerja. Setelah selesai akan disambung dengan kegiatan senam. Senam dipandu secara bergantian oleh bapak ibu guru. Kegiatan dilaksanakan dengan penuh kebahagiaan, menambah imun, dan diakhiri dengan sarapan. Untuk menambah suasana senam diiringi musik yang penuh semangat. Kegiatan lanjutan ada beberapa bapak ibu yang meluangkan waktu untuk bermain pingpong, basket, voli, badminton dan futsal.

Kebersamaan dalam kegiatan ini juga membawa dampak terhadap kebersamaan dan kekompakkan dalam setiap angota keluarga SMK N Dander. Saling memahami dan mengenal satu sama lain untuk menumbuhkan kinerja pada setiap anggota keluarga SMK N Dander. Kegiatan ini tidak sekedar berolahraga saja namun memiliki manfaat yang besar untuk perkembangan sekolah. Di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat